Cara Memilih Membeli Laptop yang Berkualitas Bagus dan Baik
Saat ini laptop menjadi kebutuhan penting bagi sebagian orang. Hal ini dikarenakan fungsi dari laptop sendiri untuk menyelesaikan tugas pekerjaan maupun sekolah. Sehingga laptop ini menjadi perangkat yang sangat membantu pekerjaan manusia. Laptop sendiri merupakan komputer kecil yang bisa digunakan diatas pangkuan dan mudah di bawa kemana saja, adapun fungsi laptop sendiri adalah:
-
Mengetik dan membuat presentasi
Laptop ini biasanya digunakan untuk mengetik tugas atau laporan. Dengan aplikasi pengolah kata, Anda dapat dengan bebas mengetik tanpa takut salah. Selain pengetikan, laptop juga bisa digunakan untuk membuat presentasi. Sebab, laptop juga dilengkapi dengan fitur yang bernama Microsoft Power Point.
-
Media hiburan
Ketika Anda sedang lelah atau jenuh mengerjakan tugas, laptop ini juga bisa menjadi media hiburan. Jadi, Anda bisa mendengarkan musik, menonton film, maupun bermain game.
-
Desain editing foto dan video
Dengan bantuan aplikasi desain dan editing, Anda dapat membuat desain poster, pamphlet, dan desain lainnya. Selain itu, Anda juga bisa mengedit foto ataupun video di laptop.
-
Sebagai alat komunikasi
Saat ini laptop juga bisa digunakan sebagai saranan berkomunikasi. Sebab, Anda bisa membuka WhatsApp di laptop melalui situs WA WEB. Selain itu, Anda juga dapat menginstall skype untuk berkomunikasi jarak jaih dengan teman Anda.
-
Sebagai media penyimpanan data
Anda juga dapat menyimpan berbagai data di laptop. Mulai dari dokumen, foto hingga video. Besarnya data dapat disimpan tergantung pada besarnya storage pada laptop tersebut.
Laptop sendiri terdiri dari beberapa komponen yang mana mencakup casing, perangkat input, motherboard, baterai dan lain-lain. Di Indonesia sendiri terdapat beragam merk laptop yang beredar. Merk-merk tersebut mengeluarkan laptop dengan kekurangan dan kelebihan masing-masing sehingga Anda harus jeli apabila Anda hendak membeli laptop.
Lantas bagaimana cara memilih membeli laptop yang berkualitas bagus baik? Sebelum membeli laptop, ada banyak hal yang perlu Anda ketahui. Namun, Anda tidak perlu khawatir, sebab disini Anda akan mengetahui bagaimana cara memilih laptop yang bagus dan berkualitas baik. Berikut ini beberapa cara memilih laptop menurut situs carakami.com
-
Sistem operasi
Sebagian besar laptop dolengkapo dengan sistem operasi. Di Indonesia sendiri terdapat dua jenis sistem operasi yakni Windows dan Mac OS (khusus MacBook). Windows ini merupakan sistem operasi paling fleksibel dan dioperasikan di lebih banyak model laptop dari pada Chrome OS atau Mac OS. Windows juga menawarkan fitur paling banyak dibandingkan sistem operasi lainnya.
Sementara itu, untuk sistem Mac OS sendiri merupakan sistem operasi khusus Macbook. Secara keseluruhan sistem operasi ini menawarkan fungsionalitas yang mirip dengan windows 10. Namun, dengan tampilan berbeda pada antarmuka yang menggantikan aplikasi di bagian bawah layar untuk menunya.
.
-
Memilih laptop berdasarkan CPU
CPU merupakan otak dari komputer. CPU ini memiliki pengaruh besar pada kinerja komputer, tetapi hal ini tergantung pada apa yang ingin Anda lakukan. Dalam memilih laptop berdasarkan CPU terdapat beberapa hal yang harus Anda ketahui. Misalnya, semakin baru generasi CPU maka laptop semakin bagus dan semakin tinggi spesifikasinya maka semakin bagus.
Selain itu, jika Anda para gaming membutuhkan laptop untuk gaming & desain. Disarankan bagi Anda memilih CPU diatas core i5 (intel) atau ryzen 4 (amd). Tetapi, jika Anda memiliki perkerjaan yang cukup berat maka pilihlah core yang lebih besar, Misalnya core i7, core i11, ataupun 11th Gen CPUs. Namun, semakin tinggi angka core maka harga laptop pun akan semakin mahal.
Tidak hanya itu saja, Anda juga harus memperhatikan hasil benchmark. Hal ini dilakukan untuk melihat perbandingan performanya.
-
Menetukan Kapasitas Memori RAM
Setelah Anda memilih sistem operasi, dan CPU, cara memilih membeli laptop yang berkualitas bagus baik yang selanjutnya adalah memilih kapasias memori RAM. Namun, apa itu RAM? RAM ini merupakan sebuah komponen atau perangkat laptop yang digunakan untuk menyimpan data sementara. Sehingga jika laptop Anda kehabisan RAM, Anda tidak dapat membuka file Anda.
Akhirnya laptop Anda akan membeku dan perlu di-restrat. Idealnya laptop keluaran terbaru memiliki RAM sebesar 8 GB hingga 16 GB.
-
Memilih laptop SSD
Menurut situs carakami.com, laptop yang baik merupakan laptop yang memiliki SSD atau HDD.Sebab, SSD atau Solid State Drive ini menawarkan kecepatan yang jauh lebih cepat secara keseluruhan.
-
Memperhatikan kapasitas baterai
Dalam membeli laptop sebaiknya sesusai dengan kebutuhan dan rencana Anda kedepannya.Jika laptop Anda minati ini direncanakan digunakan di pangkuan Anda, maka Anda setidaknya memerlukan daya tahan kurang lebih 7 jam.Untuk melihat masa baterai pada laptop, Anda bisa mencarinya di sumber yang objektif.Misalnya ulasan pembeli laptop.
Namun, selain melihat kapasitas baterai, ada satu hal penting lagi yang harus Anda perhatikan. Hal penting tersebut adalah pengisian baterai yang cepat. Sama halnya Smartphone, banyak laptop keluaran erbaru mendukung pengisisan baterai dengan cepat.
-
Cek spesifikasi Webcam
Pada masa kini, Anda harus memilih laptop dengan memiliki webcam. Hal ini dikarenakan, Anda membutuhkannya ketika sekolah online, maupun WFH yang membutuhkan kehadiran virtualnya. Kebanyakan webcam pada laptop memiliki kualitas 720p.Teruama pada laptop dengan harga yang lebih mudah.
-
Perhatikan kualitas keyboard dan touch pad
Jika Anda berencana untuk melakukan banyak pekerjaan dan butuh melakukannya dengan cepat, pastikan keyboard laptop memiliki kualitas yang baik. Jika Anda membeli laptop windows, pastikan laptop Anda memiliki drive touchpad presisi. Selain itu, jika bisa pastikan keyboard juga memiliki lampu latar.Sehingga nyaman digunakan ketika Anda mengetik dalam jangka waktu yang lama.
Pada nilai nominal, hal tersebut mungkin tampak seperti detail yang biasa saja. Namun, tombol dengan lampu latas akan membuat Anda lebih mudah untuk melihat apa yang Anda ketik, terutama di lingkungan yang memiliki tingkat pencahayaan yang kurang
-
Cek jumlah port
Selanjutnya adalah mengecek jumlah port. Jenis port pada laptop menjadi hal yang penting. Sebab, port ini merupakan tempat memasukkan berbagai benda seperti flashdisk atau kabel data ke laptop. Minimal dalam laptop memiliki satu USB-C, satu USB-A, dan jack mikrofon atau headset. Sementara itu, idealnya laptop memiliki beberapa port USB 3.0.
Port tersebut merupakan port konektor yang paling umum di industri teknologi seperti laptop.Port USB 3.0 ini memiliki kecepaan sepuluh kali lebih cepat dari pada USB 2.0.sehingga jika Anda menjumpai laptop yang hanya memiliki satu port USB 3.0, sebaiknya Anda pertimbangkan kembali.
-
Cek spesifikasi layar
Belakangan ini, layar sentuh sering digunakan pada laptop produk terbaru. Dengan adanya layar sentuh ini tentunya akan membuat pekerjaan Anda lebih mudah. Namun, biasanya laptop yang memiliki fitur layar sentuh ini memiliki harga yang lebih mahal dibandingkan dengan laptop layar biasa.Sehingga Anda membutuhkan budget yang lebih tinggi jika ingin membeli laptop tersebut.
Selain itu, pastikan juga untuk melihat resolusi pada laptop Anda.pastikan laptop Anda memiliki resolusi 1920×1080 piksel (Full HD)
-
Memilih ukuran dan bentuk
Kemudian, pilihkan ukuran dan bentuk laptop sesuai kebutuhan Anda.Ukuran laptop cenderung mulai dari 11 hingga 17 inci.Sementara itu, sebagian besar merk laptop ternama cenderung menawarkan ukuran layar mulai dari 13 hingga 17 inci.Jika Anda membutuhkan laptop untuk bisa di bawa kemanapun, Anda bisa memilih laptop berukuran lebih kecil dan cenderung lebih tipis.
Sehingga laptop akan lebih ringan ketika di bawa. Dalam kasus tersebut maka carilah laptop yang memiliki layar berukuran minimal 12 inci dengan berat antara 1kg hingga 1,5 kg.
-
Cek kualitas
Tidak peduli seberapapun Anda berhati-hati dalam membawa dan menggunakan laptop, pasti laptop akan mungkin terjatuh. Bahkan bisa juga laptop tersebut terlempar dan tertindih.Untuk alasan-alasan tersebut, ada baiknya Anda memeriksa berapa banyak pengujian yang telah dilakukan guna ketahanan.Atau pastikan apakah laptop tersebut ada sertifikat yang dapat dipercara.
Namun, jangan Anda memandang laptop yang memiliki ukuran lebih besar akan lebih kokoh. Sebab pernyataan tersebut belum tentu benar. Faktanya ada laptop modern yang tergolong ringan dan tipis, seringkali lebih kokoh untuk menahan cipratan air dan debu. Hal ini dikarenakan beberapa laptop dibuat khusus untuk lingkungan yang membutuhkan daya tahan.
Selain itu juga dilengkapi dengan sertifikat perlindungan tingkat militer.Misalnya MIL-STD-910G adalah standar yang digunakan oleh militer AS.Kode tersebut untuk menunjukkan tingkat ketahanan minimum yang dijamin.Produk yang sesuai, telah berhasil melewati tantangan 29 tes terpisah yang meliputi mengukur ketahanan terhadap goncangan, panas, kelembapan, dan lainnya.
-
Pilih brand laptop
Kualitas, kepercayaan dan kebagusan laptop juga didukung dari perusahaan yang memproduksinya. Nama merk menjadi bagian dari apa yang membuat laptip menjadi pilihan yang bernilai tinggi. Sebab, seperti yang sudah dijelasan, setiap merk laptop memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.Jadi, Anda harus memperhatikan bagaimana parbikan menghadapi persaingannya.
Baik itu persaingan dalam bentuk desain, nilai atau mutu, dan kriteria laptop berkualitas tinggi lainnya.Jadi, sebelum Anda memilih dan membeli laptop, pastikan terlebih dahulu bahwa laptop yang Anda pilih berasal dan diproduksi dari perusahaan yang sudah terpercaya kualitasnya.
-
Cek garansi dan service
Mengecek garansi adalah salah satu hal yang harus Anda perhatikan dalam memilih laptop.Sebab biasanya lamanya waktu garansi dapat menjadi acuan suatu produk itu memiliki kualitas yang bagus atau tidak.Tidak hanya itu saja, Anda juga harus memastikan apakah merk laptop tersebut ada service centernya.
-
Periksa harga jual kembali
Sebelum membeli laptop, lebih baik Anda cari terlebih dahulu jenis, brand, atau laptop seperti apa yang punya harga jual kembali yang tidak terlalu anjlok. Sebab, bukan tidak mungkin, ketika Anda igin menjual laptop tersebut kembali, laptop tersebut memiliki daya jual yang rendah.
-
Pilih tempat pembelian yang tepat
Bagian tersulit dari keseluruhan proses memilih laptop adalah menemukan toko laptop yang dipercaya. Dalam membeli laptop, Anda dapat membelinyang langsung dengan datang ke toko. Anda juga bisa membeli laptop melalui situs web produses atau toko resmi. Untuk membeli laptop secara offline, sebaiknya Anda cek terlebih dahulu laptop Anda sebelum meninggalkan toko.