Cara Menghias Kue Ulang Tahun Dijamin Hasilnya Menarik
Di dalam kegiatan menghias kue ulang tahun butter cream termasuk salah satu bahan yang paling penting. Karena tanpa adanya butter cream kue akan tampak polos sehingga kurang menarik. Dengan adanya bahan ini juga bisa membuat kue semakin enak.
Cara Menghias Kue Ulang Tahun Yang Menarik
Perlu diketahui bahwa dalam menghias kue ulang tahun terdapat beragam level mulai dari paling mudah hingga sulit. Meskipun demikian bagi seorang pemula tidak perlu khawatir. Karena pada artikel ini akan memberitahu cara menghias kue ulang tahun.
Bahan:
225 gram mentega putih.
75 gram gula pasir.
30 gram susu.
Pewarna makanan sesuai selera.
Menghias Kue Ulang Tahun:
Langkah pertama yang harus anda lakukan yaitu menyiapkan wadah. Setelah itu masukkan mentega, dan susu ke dalam wadah. Lalu kocok menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi hingga warnanya berubah menjadi pucat. Selanjutnya tambahkan gula pasir lalu aduk lagi dengan kecepatan sedang. Bagilah adonan tersebut menjadi beberapa bagian. Di mana masing-masing Bisa Anda beri pewarna sesuai selera. Kemudian langkah terakhir yaitu oleskan butter cream tersebut pada kue ulang tahun secara merata.
Dalam hal ini agar hiasannya semakin menarik bisa menggunakan alat bantu berupa plastik segitiga yang dimasukkan spuit. Hal itu bertujuan untuk membentuk butter cream seperti bunga. Itulah cara menghias kue ulang tahun yang bisa dicoba sendiri.