Cara Mengatasi Pintu Rumah Seret Dengan Mudah Tanpa Biaya Mahal
Pastinya pintu rumah yang seret akan sangat mengganggu aktivitas keluar masuk para penghuninya. Hal itu dikarenakan ketika pintu sulit dibuka dan ditutup akan menimbulkan suara yang tidak enak didengar.
Cara Mengatasi Pintu Rumah Seret Dengan Mudah
Biasanya permasalahan pintu seret akan terjadi ketika musim hujan. Sebab pada waktu itu material pintu akan memuai sehingga berpengaruh pada engsel. Namun jika hal itu terjadi pada Anda tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara untuk mengatasinya seperti berikut ini.
- Pastikan Pintu Dalam Kondisi Kering Dan Tidak Lembab
sebelum memutuskan untuk membongkar pintu sebaiknya cek terlebih dahulu apakah furniture rumah tersebut dalam keadaan kering atau lembab. Karena pintu yang terlalu lembab bisa menyebabkan seret dan menimbulkan suara berderit ketika dibuka serta ditutup. Hal itu dikarenakan dalam keadaan lembab salah satu furniture rumah tersebut akan mudah memuai dan menjadi keras. Dengan begitu akan sulit didorong maupun ditarik.
- Menjemur Pintu
untuk mengatasi permasalahan pintu selanjutnya yaitu bisa dilakukan dengan melepasnya kemudian menjemur di bawah sinar matahari langsung hingga kering dan tidak lembab. Dalam hal ini pastikan juga semua permukaan pintu tidak terkena sinar matahari secara menyeluruh. Hal itu sengaja dilakukan untuk mengembalikan ukuran pintu seperti semula. Apabila pintu sudah kering bisa dicat ulang untuk bagian yang berpori-pori agar terlihat seperti baru dan tidak kusam.
itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memperbaiki pintu yang seret. Apabila semua cara di atas tidak bisa untuk mengatasinya maka jalan satu-satunya yaitu mengganti dengan yang baru. Namun pastikan telah membelinya di toko yang terpercaya agar mendapatkan produk berkualitas.